DETAIL SKM BPPP BANYUWANGI

Beranda > Detail SKM > Terbaru

Berdasarkan hasil Survei Kepuasan Masyarakat terhadap kinerja pelayanan pelayanan Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan Banyuwangi pada periode Triwulan – II (April - Juni) tahun 2024, diperoleh kesimpulan:


1. Nilai Indeks Kepuasan Masyarakat terhadap 9 (sembilan) unsur penilaian seluruhnya memperoleh penilaian mutu kinerja “Baik”.

2. Nilai Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) adalah 86,19 yang berada pada rentang nilai 76,61 – 88,30, menunjukkan kinerja unit pelayanan mendapatkan mutu pelayanan “Baik”.

Dalam rangka terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dilingkup BPPP Banyuwangi, maka perlu dilakukan beberapa hal berikut:

1. Melaksanakan sosialisasi/publikasi jenis layanan dan standar pelayanan pada unsurunsur: a. persyaratan layanan; b. kemudahan pelayanan dan c. waktu penyelesaian layanan.
2. Meningkatkan kualitas sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam pelayanan publik sesuai tugas dan fungsi.
3. Meningkatkan keterampilan/kompetensi petugas pelaksana layanan melalui kegiatan sosialisasi/bimtek/workshop/pelatihan.
4. Meningkatkan partisipasi pengguna layanan memberikan evaluasi/saran/masukan melalui form survei kepuasan masyarakat.